Netralitas Joko Widodo sebagai Presiden kembali dipertanyakan setelah kembali menunjukkan makan berdua dengan capres nomor urut 2, Prabowo Subianto. Jokowi juga intens melakukan pertemuan empat mata, dengan seluruh ketua umum partai politik yang berasal dari koalisi pengusung paslon Prabowo - Gibran. Langkah 'turun gelanggang' Jokowi juga diikuti para sesepuh politisi senior, yang turun gunung ikut berkampanye jelang minggu terakhir masa kampanye.
Beragam manuver dan strategi disuarakan demi optimisme mencapai suara terbanyak guna menang satu putaran. Tapi mungkinkah Pilpres berlangsung satu putaran? Simak pembahasannya dalam program SATU MEJA THE FORUM yang hadir dan ditayangkan secara LIVE pada Rabu, 31 Januari 2024 pukul 20.30 WIB di Kompas TV.