Pekerjaan yang paling banyak rupanya bukan petani, pedagang atau artis. Tapi hakim. Baru melihat sekilas, mendengar secuil informasi, dengan mudah seseorang menghakimi, menilai.
Padahal sekilas yang dilihat belum tentu sudah menggambarkan seluruhnya. Masih perlu informasi tambahan dan sudut pandang yang lainnya. Dan sesungguhnya bukan tugas kita untuk menilai atau menghakiminya.
Tapi ternyata masih banyak yang suka melakukannya. Mungkin juga termasuk kita.