Majikan kesayangan saya ada yang abu-abu, putih-abu, serta kuning (kuning total dan kuning-putih). Mereka punya cara menyampaikan sayang yang berbeda. Geng abu-abu cenderung lebih gengsian dan ada "bodo amat"-nya. Sebaliknya, majikan kuning punya cara khusus yang membuat saya tidak bisa berpaling dari mereka. Perbedaan itu belum tentu karena warna bulu sih. Belum nemu literatur yang menceritakan soal perbedaan perilaku dengan warna bulu. Ada yang tahu?