Episode baru setiap Senin | pemuda.stemi.id | Episode 130 (2 Raj 14:1-29): Pada bagian ini dibahas dua orang raja, yaitu Amazia dan Yerobeam II. Amazia adalah raja yang awalnya menjalankan keadilan dengan tepat. Dia membunuh orang-orang yang membunuh ayahnya, tetapi tidak membinasakan keluarga mereka. Hanya yang bersalah yang dibunuhnya. Tetapi Amazia menjadi jatuh ke dalam dosa justru setelah keberhasilannya mengalahkan orang Edom. Sebaliknya, di Israel Utara, di bawah pemerintahan Yerobeam II, Israel malah mendapatkan kemenangan demi kemenangan. Yerobeam anak Yoas naik takhta dan dialah yang menjadi alat di tangan Tuhan untuk membebaskan Israel dari Aram.