Kisah Para Rasul 23:1
“Sambil menatap anggota-anggota Mahkamah Agama, Paulus berkata: “Hai saudara-saudara, sampai kepada hari ini aku tetap hidup dengan hati nurani yang murni di hadapan Allah.”
Mari kita hidup dengan hati yang murni di hadapan Allah, yang tidak saja memperhatikan bagaimana hidup kita di luar di hadapan manusia, tapi juga di dalam, di hadapan Allah. Hati Nurani yang murni dapat kita miliki ketika kita senantiasa memberi diri diterangi oleh Allah lewat kebenaran firmanNya yang kita baca dan renungkan setiap hari. Allah yang melihat hati, Ia pun akan melihat, menjaga dan membela kita, tak kan pernah dibiarkan kita berjuang sendiri.