Listen

Description

Seorang murid mengungkapkan kekaguman oleh karena kokohnya Bait Allah itu didirikan. Namun, demikian Yesus justru merespon secara berbeda, Tuhan Yesus mengatakan, “Tidak satu batupun akan dibiarkan terletak di atas batu yang lain, semuanya akan diruntuhkan.” Apa yang diucapkan oleh Tuhan Yesus tentu bertentangan dengan apa yang dilihat para murid. Bagaimana mungkin bangunan yang begitu kokoh akan runtuh, kekuatan sebesar apakah yang mampu merobohkan batu-batu tebal itu! Rasanya tidak mungkin.