Listen

Description

Tim host Resonansi Podcast yang terdiri dari Patrick dan Eka baru aja melahirkan skenario film panjang original yang berjudul Rumah Kardus: sebuah cerita coming-of-age yang mengisahkan evolusi seorang Damar dari anak kecil yang lugu dan pendiam menjadi pribadi yang belajar untuk memandang dunia bukan sebagai sesuatu yang hitam-putih, melainkan sesuatu yang abu-abu. 

Dalam perjalanannya, Damar akan ditemani oleh Nirmala yang usil tapi selalu suportif, Mara yang tomboy dan baik hati, Nenek yang keras tapi penyayang, Paman yang gayanya seperti preman tapi sebetulnya pekerja keras, dan Gusti yang super berbakti kepada keluarganya meskipun lemah secara akademik. 

Rumah Kardus berbicara tentang perjalanan dan eksplorasi kita semua dalam pencarian sebuah rumah - tempat aman versi ideal yang kita semua dambakan, tetapi tak selalu dapatkan dengan mudah. Kardus menandakan sesuatu yang amat common dan sehari-hari, tetapi juga rapuh dan mudah roboh jika tidak kita rawat dengan sangat hati-hati. Bergenre drama dengan bumbu-bumbu misteri dan thriller ditaburkan di atasnya, Rumah Kardus adalah kisah epik untuk kita semua!

Yuk kita cari tahu kelanjutan kisah Damar dalam perjalanannya membangun "Rumah Kardus" -> https://www.kwikku.com/novel/read/rumah-kardus