Listen

Description

Absurdisme yang adalah sebuah paham berdasar kepercayaan bahwa manusia secara umum tidak berarti dan tidak masuk akal dinarasikan dengan begitu baik oleh Albert Camus dalam novelnya yang berjudul Orang Asing. Tokoh utama yang pandangan hidupnya begitu absurd, pada akhirnya dihukum mati karena absurditasnya itu sendiri. Proses persidangan dan masa-masa sebagai tahanan di penjara sebenarnya cukup untuk membuatnya mampu merenungkan makna kebebasan yang terenggut oleh jeruji besi. Namun, kesadaran tentang makna dan aksi nyata untuk memperjuangkannya adalah dua hal yang berbeda. Hingga akhirnya—tanpa disadari betul—menenangkan diri menjelang penghukuman lebih dipilih ketimbang membela diri untuk keluar darinya.

Benarkah hidup memang absurd dan segala makna hanya mengada-ada? 

Daftar Referensi: 

Orang Asing—Albert Camus 

iPusnas