Di dalam perjalanan hidup kita sebagai orang percaya, salah satu hal yang membuat kita bisa menghadapi berbagai hal adalah adanya kesetiaan Tuhan. Dia tidak pernah meninggalkan anak-anak-Nya meskipun dalam keadaan terburuk sekalipun. Kesetiaan-Nya sangat nyata ketika Tuhan Yesus datang dan menyelamatkan manusia dari dosa dengan memberikan hidup-Nya.