Dianggap cuma jadi tukang jagal di Real Madrid, Casemiro malah jadi pemain penting di Manchester United. Apa yang bikin beda? Role-nya? Atau rekan mainnya? Sekarang, dia akan absen tiga laga, apa Man United bakal ketar-ketir? Simak pembahasannya bersama Dex, Jerry, dan Rossi di episode kali ini.
- Di awal malah ngomongin nikah beda agama dan IPK (01:07)
- Update soal Tragedi Kanjuruhan: Ketua panpel dan decurity Arema dituntut 6 tahun dan 8 bulan penjara; serta kasus logo Arema (08:42)
- Gara-gara konser Dewa 19, apakah terbukti kalau Jakarta International Stadium itu gak sesuai standar internasional? (14:09)
- Efek Casemiro yang dapat kartu merah (20:38)
- Analisis kekalahan 0-1 Arsenal di kandang Everton (36:06)
- Harry Kane bawa Tottenham Hotspur menang 1-0 lawan Manchester City sekaligus bikin rekor gol baru (43:48)
- Pembahasan dari laga-laga Premier League lainnya (51:40)
- Review beberapa laga LaLiga dan Serie A (59:42)
- Bayern München dan Union Berlin ada di papan atas klasemen sementara Bundesliga, liga yang lagi hobi beramal, terdekat akan ada campaign Common Ground di Jakarta (01:06:10)