Listen

Description

Cianna adalah serorang gadis cantik dan pemberani. Ia mempunyai tujuh kakak laki-laki yang bekerja sebagai penebang kayu. Cianna suka sekali membuat roti wangi dan mengantarkannya ke hutan untuk ketujuh kakaknya. Suatu hari saat di hutan, ia bertemu dengan seekor tikus tanah. Tikus itu mencium wangi roti yang dibawa Cianna dan meminta untuk mencicipi remahan roti tersebut. Cianna yang baik hati memberikan sepotong roti untuk tikus tersebut. Tikus itu pun langsung memakan roti di bawah pohon oak. Saat Cianna ingin pergi, tiba-tiba pohon Oak menyapanya dan meminta bantuan. Kira-kira apa yang diminta oleh pohon Oak tersebut itu, ya?

---

Season 4

Narator: Lucia Triundari

Produser: Ristiana D Putri

Audio Recorder: Akmal Nadhif Predika

Audio Engineer: Ariel Arkadia

Ilustrator: Nana

Penulis Cerita: Dok. Majalah Bobo

--

Media sosial: @majalah_bobo, @majalahmombi, @mendongenguntukcerdas, @mediobykgmedia

Youtube: Medio by KG Media, Majalah Bobo