Listen

Description

Presiden Joko Widodo menargetkan program vaksinasi COVID-19 dapat dipercepat dan rampung dalam waktu satu tahun. Dalam rancangannya pemerintah menargetkan ada lebih dari 181 juta orang divaksinasi untuk mencapai kekebalan kelompok. Jokowi mengklaim kesiapan manajemen vaksinasi telah diperhitungan secara matang. Menurutnya, program tersebut bisa berjalan singkat, jika merujuk data-data di lapangan yang berkaitan dengan fasilitas penunjang vaksinasi. Semisal jumlah tenaga vaksinator, puskemas, dan rumah sakit di seluruh Indonesia. Selain itu, terbuka pula opsi menyelenggarakan vaksinasi secara mandiri oleh korporasi.**Kami ingin mendengar saran dan komentar kamu terkait podcast yang baru saja kamu simak, melalui surel ke podcast@kbrprime.id