Banyak hal yang dapat dilakukan secara online. Mulai dari belanja, melamar pekerjaan, hingga kuliah. Bahkan, mencari teman dan jodoh pun, sekarang bisa virtual.
Dalam podcast kali ini, Cerita kumparan mengulas seluk beluk aplikasi kencan online. Ditemani Okke Oscar dari kumparanMillennial dan Anggoro Fajar Purnomo dari tim motion graphic kumparan.