Listen

Description

Sebelumnya The Jakmania dikenal sebagai pendukung klub Persija yang cenderung tidak tertib dan sering membuat keributan. Namun setelah melewati proses sosialisasi dan pemahaman mengenai peran The Jakmania terhadap Klub Persija, sekarang para pendukung tersebut berangsur-angsur menjadi lebih tertib dan menaati peraturan. Mari buka hari ini bersama BukaTalks edisi Supporter Engagement, Bung Ferry Indrasjarief (Ketua Umum The Jakmania) akan bercerita mengenai perubahan baik yang terjadi di The Jakmania.