Listen

Description

BERAWAL DARI PIKIRAN
Filipi 4:8-9 (TB) 8 Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu. 9 Dan apa yang telah kamu pelajari dan apa yang telah kamu terima, dan apa yang telah kamu dengar dan apa yang telah kamu lihat padaku, lakukanlah itu. Maka Allah sumber damai sejahtera akan menyertai kamu.

Apa yang kita pikirkan membuat kita bergairah. Gairah menghasilkan energi. Energi menghasilkan tindakan. Tindakan yang diulang-ulang menjadi kebiasaan. Kebiasaan akan membentuk karakter kita.
Rasul Paulus diakhir suratnya kepada jemaat Filipi menyimpulkan dua hal yaitu:. Pikirkan dan lakukan. Memikirkan dan melakukan semua: semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji.

Karakter Agung seperti Kristus dimulai dari pikiran. Filipi 2:5 (TB) Hendaklah kamu dalam hidupmu bersama, menaruh pikiran dan perasaan yang terdapat juga dalam Kristus Yesus.
Mari di awal tahun ini kita mau bertekad memasukkan ke dalam pikiran kita Firman Tuhan. Yohanes 17:17 (TB) Kuduskanlah mereka dalam kebenaran; firman-Mu adalah kebenaran. Yohanes 8:31-32 (TB) 31 Maka kata-Nya kepada orang-orang Yahudi yang percaya kepada-Nya: "Jikalau kamu tetap dalam firman-Ku, kamu benar-benar adalah murid-Ku 32 dan kamu akan mengetahui kebenaran, dan kebenaran itu akan memerdekakan kamu." (CS)