CRIME OF OMISSION
Yakobus 4:17 (TB) Jadi jika seorang tahu bagaimana ia harus berbuat baik, tetapi ia tidak melakukannya, ia berdosa.
Yakobus 4:17 (TSI2) Siapa yang mengetahui apa yang benar untuk dilakukan tetapi tidak melakukannya, maka dia berdosa.
Setiap saat kita pasti mempunyai kesempatan untuk berbuat baik. Lakukan saja apa yang baik menurut kita sembari kita belajar kebenaran Firman Tuhan dan menemukan kebaikan yang tertinggi. Jika kita tahu apa yang baik tetapi tidak melakukannya karena berbagai alasan maka kita sudah berbuat dosa. Kita berdosa karena lalai. Ini yang disebut crime of omission.
Crime of Omission adalah kejahatan karena pembiaran. Contoh, kegagalan menghindari jatuhnya banyak korban akibat tidak adanya antisipasi terhadap wabah yang pasti akan datang. Contoh lain: Kita melihat batu di tengah jalan yang sepi tetapi kita abaikan begitu saja padahal kita bisa dengan mudah menggeser batu itu. Apa bila ada orang yang celaka karena kelalaian kita maka tindakan pembiaran itu adalah jahat di mata Allah. Dalam Dunia hukum, kelalaian adalah kegagalan untuk bertindak, yang umumnya menarik konsekuensi hukum yang berbeda dari perilaku positif.
Itulah sebabnya Alkitab dengan tegas mengatakan: Galatia 6:9-10 (TB) 9 Janganlah kita jemu-jemu berbuat baik, karena apabila sudah datang waktunya, kita akan menuai, jika kita tidak menjadi lemah. 10 Karena itu, selama masih ada kesempatan bagi kita, marilah kita berbuat baik kepada semua orang, tetapi terutama kepada kawan-kawan kita seiman.
Tetaplah berbuat baik meskipun tidak ada orang yang peduli. Ingat Tuhan peduli. Matius 10:42 (TB) Dan barangsiapa memberi air sejuk secangkir saja pun kepada salah seorang yang kecil ini, karena ia murid-Ku, Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya ia tidak akan kehilangan upahnya dari padanya."
Matius 25:40 (TB) Dan Raja itu akan menjawab mereka: Aku berkata kepadamu, sesungguhnya segala sesuatu yang kamu lakukan untuk salah seorang dari saudara-Ku yang paling hina ini, kamu telah melakukannya untuk Aku. (CS)