LEBIH PRODUKTIF
Hakim-hakim 16:21-22 (TB) 21 Orang Filistin itu menangkap dia, mencungkil kedua matanya dan membawanya ke Gaza. Di situ ia dibelenggu dengan dua rantai tembaga dan pekerjaannya di penjara ialah menggiling. 22 Tetapi rambutnya mulai tumbuh pula sesudah dicukur.
Simson yang gagah perkasa menjadi seorang pesakitan. Dia yang pernah melawan seekor singa muda dengan tangan kosong dan mengalahkan 1000 musuh hanya dengan rahang keledai (Hak 14:5-6, 15:15). Kini Simson tidak berdaya tanpa harapan karena Roh Allah meninggalkan dia tanpa disadari nya. Setelah rohaninya bertumbuh sejalan dengan tumbuh rambut di kepalanya, ia mendapatkan kekuatannya melebihi dari sebelumnya. Yang mati dari bangsa Filistin 3000 orang. Ini berarti ia lebih banyak mengalahkan musuh nya di akhir hidup-nya. (Hal 16:27-29). Hakim-hakim 16:30 (TB) Berkatalah Simson: "Biarlah kiranya aku mati bersama-sama orang Filistin ini." Lalu membungkuklah ia sekuat-kuatnya, maka rubuhlah rumah itu menimpa raja-raja kota itu dan seluruh orang banyak yang ada di dalamnya. Yang mati dibunuhnya pada waktu matinya itu lebih banyak dari pada yang dibunuhnya pada waktu hidupnya.
Kita hanya bisa produktif jika Tuhan menyertai. Dia adalah Allah Immanuel yang senantiasa menyertai umat-Nya yang mau dimuridkan dan memuridkan. Matius 28:19-20 (TB) 19 Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus, 20 dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman. (CS)