Listen

Description

MEMIMPIN KEPADA KESELAMATAN
Ibrani 2:10 (TB) Sebab memang sesuai dengan keadaan Allah — yang bagi-Nya dan oleh-Nya segala sesuatu dijadikan —, yaitu Allah yang membawa banyak orang kepada kemuliaan, juga menyempurnakan Yesus, yang memimpin mereka kepada keselamatan, dengan penderitaan.

Hebrews 2:10 (NET) For it was fitting for him, for whom and through whom all things exist, in bringing many sons to glory, to make the pioneer of their salvation perfect through sufferings.

Keadaan dan keberadaan Allah yang harus kita cermati adalah kerinduan-Nya. Kerinduan Allah adalah membawa manusia kepada kemuliaan. Ketika manusia jatuh dalam dosa, manusia hilang kemuliaan-Nya. Roma 3:23 (TB) Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah.
Untuk itulah Allah Bapa mengutus Kristus ke dunia untuk menyelamatkan manusia. Matius 18:11 (TB) [Karena Anak Manusia datang untuk menyelamatkan yang hilang.]" Galatia 4:4 (TB) Tetapi setelah genap waktunya, maka Allah mengutus Anak-Nya, yang lahir dari seorang perempuan dan takluk kepada hukum Taurat.
Titus 2:11 (TB) Karena kasih karunia Allah yang menyelamatkan semua manusia sudah nyata.
Menyelamatkan manusia artinya mengembalikan manusia kepada rancangan-Nya semula yaitu segambar dan serupa dengan Kristus. Itulah kondisi manusia yang mulia yaitu segambar dan serupa dengan Kristus.
1 Korintus 1:21 (TB) Oleh karena dunia, dalam hikmat Allah, tidak mengenal Allah oleh hikmatnya, maka Allah berkenan menyelamatkan mereka yang percaya oleh kebodohan pemberitaan Injil.
1 Tesalonika 1:10 (TB) dan untuk menantikan kedatangan Anak-Nya dari sorga, yang telah dibangkitkan-Nya dari antara orang mati, yaitu Yesus, yang menyelamatkan kita dari murka yang akan datang.
1 Timotius 1:15 (TB) Perkataan ini benar dan patut diterima sepenuhnya: "Kristus Yesus datang ke dunia untuk menyelamatkan orang berdosa," dan di antara mereka akulah yang paling berdosa.

Biarlah kita seperti Paulus yang mengalami keselamatan hingga paripurna yaitu hingga ia sampai di Kerajaan Sorga. 2 Timotius 4:18 (TB) Dan Tuhan akan melepaskan aku dari setiap usaha yang jahat. Dia akan menyelamatkan aku, sehingga aku masuk ke dalam Kerajaan-Nya di sorga. Bagi-Nyalah kemuliaan selama-lamanya! Amin. (CS)