SERING MENCURI
Yohanes 12:6 (TB) Hal itu dikatakannya bukan karena ia memperhatikan nasib orang-orang miskin, melainkan karena ia adalah seorang pencuri; ia sering mengambil uang yang disimpan dalam kas yang dipegangnya.
Yudas menutupi kebusukannya dengan mengatakan sesuatu yang kelihatannya mulia. Yohanes 12:4-5 (TB) 4 Tetapi Yudas Iskariot, seorang dari murid-murid Yesus, yang akan segera menyerahkan Dia, berkata: 5 "Mengapa minyak narwastu ini tidak dijual tiga ratus dinar dan uangnya diberikan kepada orang-orang miskin?"
Padahal Yudas sering mengambil uang kas yang dipegangnya. Yudas itu seorang pencuri. Kata "pencuri" dari kata Yunani: κλέπτης kleptés, kata ini dari kata: klepto; artinya: a stealer atau a thief (seorang pencuri)
Mengapa Yudas menjadi klepto mania? Karena dia tidak dapat melepaskan dirinya dari cinta akan uang sehingga dia bukan saja jadi pencuri tetapi jadi pengkhianat yang berakhir tragis. Lukas 14:33 (TB) Demikian pulalah tiap-tiap orang di antara kamu, yang tidak melepaskan dirinya dari segala miliknya, tidak dapat menjadi murid-Ku. 1 Timotius 6:10 (TB) Karena akar segala kejahatan ialah cinta uang. Sebab oleh memburu uanglah beberapa orang telah menyimpang dari iman dan menyiksa dirinya dengan berbagai-bagai duka.
Yudas meskipun mendengar Injil tidak bisa mengerti Injil karena hatinya keras. Lukas 8:5, 12 (TB) 5 "Adalah seorang penabur keluar untuk menaburkan benihnya. Pada waktu ia menabur, sebagian benih itu jatuh di pinggir jalan, lalu diinjak orang dan burung-burung di udara memakannya sampai habis. 12 Yang jatuh di pinggir jalan itu ialah orang yang telah mendengarnya; kemudian datanglah Iblis lalu mengambil firman itu dari dalam hati mereka, supaya mereka jangan percaya dan diselamatkan.
Bagaimana hati Yudas bisa keras membatu sehingga Injil tidak mewarnai hidupnya? Karena Yudas dikuasai Iblis. Lukas 22:3 (TB) Maka masuklah Iblis ke dalam Yudas, yang bernama Iskariot, seorang dari kedua belas murid itu.
Bagaimana hati Anda saat ini? (CS)