SUKARNYA MELAKUKAN FIRMAN
Mazmur 119:105-106 (TB) 105 Firman-Mu itu pelita bagi kakiku dan terang bagi jalanku. 106 Aku telah bersumpah dan aku akan menepatinya, untuk berpegang pada hukum-hukum-Mu yang adil.
Mengapa pemazmur sampai harus bersumpah utk menepati janjinya dalam melakukan hukum Tuhan? Melakukan hukum Tuhan tidaklah mudah perlu tekad dan komitmen. Yosua 23:6 (TB) Kuatkanlah benar-benar hatimu dalam memelihara dan melakukan segala yang tertulis dalam kitab hukum Musa, supaya kamu jangan menyimpang ke kanan atau ke kiri.
Di zaman Yosua, ia menyadari bhw tdk mudah melakukan hukum Musa atau 10 perintah Tuhan. Saat itu keadaan Israel tenang setelah mengalami peperangan. Yosua 23:1 (TB) Lama setelah TUHAN mengaruniakan keamanan kepada orang Israel ke segala penjuru terhadap semua musuhnya, dan ketika Yosua telah tua dan lanjut umur.
Di zaman now dunia akan memasuki masyarakat 5.0 atau di sebut imagination sociaty yaitu masyarakat yg mengalami kombinasi transformasi digital dan imajinasi serta kreatifitas yg beragam yg menciptakan nilai-nilai baru.
Nilai-nilai baru ini bila tidak diwaspadai akan menggerus nilai-nilai Alkitab yg makin ditinggalkan oleh generasi muda. Generasi muda kelihatannya sudah mulai enggan bergereja krn skrg semua serba digital dan online. Di zaman now jauh lebih sulit melakukan kebenaran Firman Tuhan. Jadi org kristen khususnya generasi muda hrs punya tekad dan komitmen yg jauh lebih tinggi utk melakukan Firman Tuhan. (CS)