The blessings of the breasts and womb.
Kejadian 49:25-26 (TB) 25 oleh Allah ayahmu yang akan menolong engkau, dan oleh Allah Yang Mahakuasa, yang akan memberkati engkau dengan berkat dari langit di atas, dengan berkat samudera raya yang letaknya di bawah, dengan berkat buah dada dan kandungan. 26 Berkat ayahmu melebihi berkat gunung-gunung yang sejak dahulu, yakni yang paling sedap di bukit-bukit yang berabad-abad; semuanya itu akan turun ke atas kepala Yusuf, ke atas batu kepala orang yang teristimewa di antara saudara-saudaranya.
Genesis 49:25-26 (NET) 25 because of the God of your father, who will help you, because of the sovereign God, who will bless you with blessings from the sky above, blessings from the deep that lies below, and blessings of the breasts and womb. 26 The blessings of your father are greater than the blessings of the eternal mountains or the desirable things of the age-old hills. They will be on the head of Joseph and on the brow of the prince of his brothers.
Sebelum Yakub meninggal ia memberkati anak-anaknya satu persatu, termasuk kepada Yusuf anak kesayangannya. Ada yang menarik dengan kalimat berkat Yakub kepada Yusuf. Allah yang Maha kuasa yang akan memberkati Yusuf. Berkat Allah El Shadday. Ternyata Shadday punya beberapa arti: Almighty (Maha Kuasa), most powerful (paling berkuasa), field (ladang), land (tanah atau daratan). 
Kata Shadday berasal dari kata: Shadad artinya: to violently destroy / devastate (menghancurkan secara kasar).
Berkat apa yang Allah El Shadday berikan kepada Yusuf? Alkitab menegaskan berkat yang didoakan Yakub sang ayah: blessings of the breasts and womb (berkat buah dada dan kandungan). 
Kata "breast" berasal dari kata Ibrani: shad. Kata shad satu akar kata dengan SHADDAY atau SHADAD. Jadi Allah El Shadday (Maha Kuasa) memberikan berkat "Blessings of Breast and womb". Inilah berkat pemeliharaan sempurna seorang wanita. Hanya seorang wanita yang bisa mengandung dan melahirkan sekaligus menyusui bayinya. Seorang bayi cukup diberi ASI. Bayi tidak perlukan makanan lain. Bisa dibayangkan pemeliharaan Allah atas Umat-Nya pasti sempurna. 
Kita yang percaya kepada Allah Abraham, Ishak dan Yakub tidak perlu kuatir soal makanan dan pakaian. Hal ini ditekankan oleh Kristus dalam Pengajaran-Nya. Matius 6:31-34 (TB) 31 Sebab itu janganlah kamu kuatir dan berkata: Apakah yang akan kami makan? Apakah yang akan kami minum? Apakah yang akan kami pakai? 32 Semua itu dicari bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah. Akan tetapi Bapamu yang di sorga tahu, bahwa kamu memerlukan semuanya itu. 33 Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu. 34 Sebab itu janganlah kamu kuatir akan hari besok, karena hari besok mempunyai kesusahannya sendiri. Kesusahan sehari cukuplah untuk sehari." (CS)