Listen

Description

THE LIVING ONE
Wahyu 1:17-18 (TB) 17 Ketika aku melihat Dia, tersungkurlah aku di depan kaki-Nya sama seperti orang yang mati; tetapi Ia meletakkan tangan kanan-Nya di atasku, lalu berkata: "Jangan takut! Aku adalah Yang Awal dan Yang Akhir, 18 dan Yang Hidup. Aku telah mati, namun lihatlah, Aku hidup, sampai selama-lamanya dan Aku memegang segala kunci maut dan kerajaan maut.

Revelation 1:17-18 (ASV) 17 And when I saw him, I fell at his feet as one dead. And he laid his right hand upon me, saying, Fear not; I am the first and the last, 18 and the Living one; and I was dead, and behold, I am alive for evermore, and I have the keys of death and of Hades.

Kristus yang dijumpai rasul Yohanes dalam suatu penglihatan di pulau Patmos memperkenalkan diri-Nya sebagai Yang Awal dan Yang Akhir seperti sebelumnya. Wahyu 1:8 (TB) "Aku adalah Alfa dan Omega, firman Tuhan Allah, yang ada dan yang sudah ada dan yang akan datang, Yang Mahakuasa."

Wahyu 1:17-18 (IMB) 17 Ketika aku melihat-Nya, aku jatuh pada kaki-Nya seperti orang mati. Lalu Dia meletakkan tangan kanan-Nya ke atasku dan berkata, "Jangan takut! Akulah Yang Pertama dan Yang Terakhir, 18 Akulah Yang Hidup; Aku pernah mati, tetapi lihatlah, Aku hidup sampai selama-lamanya, amin; dan Aku memegang kunci alam maut dan kematian.

Kristus bukan saja Yang Awal dan Yang Akhir tetapi juga Yang Hidup (The Living One). Hal ini sama seperti yang Dia katakan kepada para rasul-Nya. Yohanes 14:6 (TB) Kata Yesus kepadanya: "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.

Yesus adalah sumber kehidupan karena Dia Air hidup (Yoh 4:10-11, 7:38) dan Roti Hidup (Yoh 6:35,47,51). Wahyu 1:18 (TSI2) Akulah sumber kehidupan. Biarpun Aku pernah mati, tetapi lihatlah! Aku hidup sekarang, dan hidup sampai selama-selamanya! Aku memegang kunci kerajaan maut, jadi Aku berkuasa penuh untuk menentukan kapan setiap orang mati, dan Aku juga berkuasa menghidupkan kembali manusia yang sudah mati.

Benarlah apa yang dikatakan Tuhan Yesus kepada Marta dan Dia buktikan kepada semua orang yang menyaksikan Dia membangkitkan Lazarus yang sudah 4 hari mati. Yohanes 11:25-26, 39-40 (TB) 25 Jawab Yesus: "Akulah kebangkitan dan hidup; barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan hidup walaupun ia sudah mati, 26 dan setiap orang yang hidup dan yang percaya kepada-Ku, tidak akan mati selama-lamanya. Percayakah engkau akan hal ini?" 39 Kata Yesus: "Angkat batu itu!" Marta, saudara orang yang meninggal itu, berkata kepada-Nya: "Tuhan, ia sudah berbau, sebab sudah empat hari ia mati." 40 Jawab Yesus: "Bukankah sudah Kukatakan kepadamu: Jikalau engkau percaya engkau akan melihat kemuliaan Allah?"

Jadi, percayalah kepada Yesus maka kita akan hidup selama-lamanya di langit baru dan bumi baru. (CS)