Listen

Description

TIDAK MENGASIHI TUHAN
1 Korintus 16:22 (TB) Siapa yang tidak mengasihi Tuhan, terkutuklah ia. Maranata!

Ayat ini bernada negatif, siapa yg tidak mengasihi Tuhan adalah orang yg terkutuk. Kata "terkutuk" dari kata Yunani: ἀνάθεμα anathema yg artinya: excommunicated (dikucilkan atau terpisah). Ketika org terpisah dari Allah, ia terkutuk krn org yg terpisah dari Allah akan mengalami hukuman kebinasaan selama-lamanya (bdg 2 Tes 2:9)
Tuhan Yesus mati di kayu salib dan menjadi kutuk agar kutuk dosa ditanggung oleh-Nya. Galatia 3:13 (TB) Kristus telah menebus kita dari kutuk hukum Taurat dengan jalan menjadi kutuk karena kita, sebab ada tertulis: "Terkutuklah orang yang digantung pada kayu salib!"

Ketika Tuhan Yesus berada di Kayu Salib sesaat Ia ditinggalkan oleh Bapa-Nya. Matius 27:46 (TB) Kira-kira jam tiga berserulah Yesus dengan suara nyaring: "Eli, Eli, lama sabakhtani?" Artinya: Allah-Ku, Allah-Ku, mengapa Engkau meninggalkan Aku?

Itulah sebabnya yg percaya kepada-Nya tidak lagi hidup dalam kutuk. Ia akan hidup dalam kasih karunia. Org yg hidup dlm kasih karunia pasti mengasihi Tuhan. Org yg mengasihi Tuhan akan mengikuti perintah-perintah-Nya. (Yoh 14:15, 21, 23, 15:14). Mereka yg mengasihi Tuhan akan disediakan tempat di rmh Bapa yg kekal yaitu suatu tempat yg tidak pernah dilihat, tdk pernah didengar bahkan yg tdk pernah timbul dlm hati. (1 Kor 2:9).
Mrk yg mengasihi Tuhan pasti mengharapkan kedatangan-Nya. Mrk yg mengasihi Tuhan akan mengharapkan "Maranata" segera terjadi. (CS)